Hisense Sero 7 Pro - Tablet Quad Core harga 900 ribuan

Hisense Sero 7 Pro - Tablet Quad Core harga 900 ribuan. Produsen tablet asal China, Hisense yang sering memasok beberapa produk untuk provider Smartfren di Indonesia ini dikabarkan akan segera merilis sebuah tablet yang siap menantang keperkasaan dari Nexus 7. Adapun tablet yang sedang digarap oleh Hisense ini diberi label Hisense Sero 7 Pro.

Tablet Hisense Sero 7 Pro ini mengusung spesifikasi yang sangat mirip dengan tablet Nexus 7. Untuk dapur pacunya, Sero 7 Pro ditenagai oleh chipset Nvidia Tegra 3 dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A9 dengan kecepatan 1,3GHz yang dipadukan dengan grafis dari GeForce ULP dan didukung oleh memori RAM sebesar 1GB.

Adapun dari segi tampilan pun sekilas memang mirip dengan Nexus 7 yakni didesain dengan menggunakan layar berukuran 7 inci dengan resolusi 1280 x 800 piksel touchscreen kapasitif dengan teknologi panel IPS (In-Plane Switching).


Berbagai fitur menarik juga disediakan Hisense untuk tablet Quad Core mereka ini. Tablet Hisense Sero 7 Pro ini dilengkapi dengan WiFi, Bluetooth, GPS, dan NFC. Selain itu, ada juga dukungan dual kamera dimana kamera belakang dengan resolusi 5 megapiksel dan kamera depan dengan resolusi 2 megapiksel. Tablet Hisense Sero 7 Pro menggunakan sistem operasi Android 4.2.1 Jelly Bean. Untuk mendukung seluruh sistem, baterai berkapasitas 4000mAh pun disematkan di tablet ini.

Untuk media penyimpanan, Tablet Hisense Sero 7 Pro ini dibekali memori internal sebesar 8GB dan dilengkapi dengan slot microSD yang memungkinkan pengguna untuk ekspansi memori eksternal maksimal 32GB.

Tablet Hisense Sero 7 Pro ini kabarnya akan dibanderol dengan harga US $99 atau sekitar Rp 900 ribuan saja untuk versi lite dan $149 untuk versi Pro. Tentu ini adalah sebuah harga yang sangat murah untuk kelas tablet quad-core. Sayangnya, belum diketahui apakah tablet Hisense Sero 7 Pro ini akan masuk pasar Indonesia atau tidak.

Nah, itulah tadi informasi mengenai Hisense Sero 7 Pro - Tablet Quad Core harga 900 ribuan. Semoga bermanfaat

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.